Teras paling atas, digambarkan oleh relief Swargarohanaparwa
Candi yang sampai sekarang masih terlihat megah ini memiliki tiga teras. Ketiga teras tersebut melambangkan tingkatan menuju suatu kesempurnaan. Bagian paling bawah digambarkan dengan relief Bima Suci. Lalu pada bagian tengah dilambangkan dengan relief Ramayana, Garudeya, dan Sudamala. Sedangkan relief Swargarohanaparwa digambarkan untuk tingkat yang paling atas.
Di sekeliling candi banyak pepohonan serta taman yang setia melindungi bangunan yang sudah mulai termakan umur ini. Pohon dan taman tersebut biasa juga digunakan sebagai tempat berekreasi para wisatawan ketika berkunjung.
Semoga saja warisan dari leluhur kita ini selalu terjaga dan tetap berdiri kokoh menemani cerita sejarahnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar